Senin, 24 November 2008

Ingin belajar di luar negeri??

Pastinya jawaban hampir sebagian besar murid murid sekolah yang biasa saja maksudnya gak terlalu pinter and gak terlalu bodoh seperti aku ini, IYA.
Yup kalo bisa aku bilang c sekolah di luar negeri itu penting juga sih buat jenjang ke depan alias prospek masa depan lebih terjamin dan pastinya gak akan susah susah dapet pekerjaan seperti di negaraku yang tercinta ini yang konon katanya orang cari satu pekerjaan aja susahnya minta ampun. Walaupun aku belum sempet merasakan pahitnya cari pekerjaan seperti apa yang jelas tugas kita kita yang masih duduk di bangku sekolah adalah untuk belajar,belajar dan belajar. Tak sepeduli berapa jarak yang harus kita tempuh untuk pendidikan yang lebih baik ini walau sampai di negeri seberang nan jauh disana.
Tujuan orang orang yang berniat melanjutkan sekolah di luar negeri salah satunya adalah eropa. Dan berhubung aku suka sama Inggris dan segala pernik perniknya maka akan kubahas sedikit dengan singkat tentang beberapa universitas ternama disana.
Menurut Times Good University Guide dua universitas ternama di Inggris yaitu Cambridge dan Oxford sekarang peringkat teratas di antara tiga universitas di dunia, untuk kedua hanya Harvard di Amerika Serikat, menurut peringkat global terbaru.
Berikut Tabel peringkat 10 Universitas terbaik di Inggris
Oxford University
Cambridge University
Imperial College
London School of Economics
St Andrews
Warwick
University College London
Durham
York
Bristol
Dari kedua universitas ternama ini yaitu Oxford dan Cambridge telah berhasil memasuki 3 besar peringkat universitas terbaik pada posisi 1 dan 3 dengan nomor satunya yaitu Oxford.Hal inilah yang membuat sorak sorai para pendidik di Inggris ini karena dengan hal ini membuktikan bahwa pendidikan di Inggris merupakan satu sentral pendidikan di Eropa untuk mahasiswa mahasiswa dari dalam maupun luar negeri.
Dari semuanya, Inggris memiliki 29 universitas yang masuk dalmam peringkat 200 universitas terbaik internasional dan memiliki pendatang baru atau mahasiswa asing yang paling banyak dari semua negara.
Nah, dari fakta fakta tadi dapat disimpulkan bahwa rekomendasi saya untuk kalian kalian yang mau melanjutkan sekolah di luar negeri adalah Inggris tujuannya. Kualitas pendidikan disana jauh melebihi pendidikan di negara dunia ketiga seperti negeri kita tercinta ini Indonesia. Selain harus siap mental dan paket bahasa Inggris yang harus komplit dan mahir, kebutuhan uang disana juga tidak mungkin lagi terelakkan dapat terus meningkat seiring dengan perkembangan jaman nan tambah modern ini. Selain itu teman teman yang nanti kelak menjadi orang sukses jangan lupa tanamkan rasa cinta tanah air dan keinginan untuk memajukan harkat dan martabat bangsa Indonesia tercinta ini menjadi lebih baik ya…. He...^o^
Tapi belajar di negeri sendiri dim universitas TOP juga gak kalah kok sama universitas luar negeri.... Yang terpenting adalah cara kita agar mau bekerja keras belajar untuk mencapai hasil yang terbaik